WhatsApp Icon

BAZNAS Provinsi Sumatera Barat Lantik Empat Pejabat Struktural

02/01/2026  |  Penulis: Humas BAZNAS Sumbar

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Provinsi Sumatera Barat Lantik Empat Pejabat Struktural

Pelantikan Pejabat Struktural

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Sumatera Barat secara resmi melantik empat pejabat struktural pada Jumat, 2 Januari 2026. Prosesi pelantikan tersebut berlangsung di Kantor BAZNAS Provinsi Sumatera Barat dan menjadi bagian dari upaya penguatan tata kelola organisasi dalam meningkatkan kinerja pengelolaan zakat, infak, dan sedekah di daerah.

Empat pejabat yang dilantik masing-masing adalah Bapak Astepenson, A.Md. sebagai Kepala Satuan Audit Internal (SAI) sekaligus Pelaksana Tugas (Pjs.) Sekretaris, Saudara Muhammad Afdal, S.Psi. sebagai Kepala Pelaksana, Bapak Darius, A.Md., S.T. sebagai Kepala Bagian Pengumpulan, serta Saudari Nurhazizah, A.Md. sebagai Kepala Bagian Pendistribusian dan Pendayagunaan.

Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua BAZNAS Provinsi Sumatera Barat dan dihadiri oleh seluruh Wakil Ketua BAZNAS Provinsi Sumatera Barat sebagai saksi. Kegiatan ini juga dihadiri dan diikuti oleh seluruh Amil Pelaksana BAZNAS Provinsi Sumatera Barat sebagai bentuk dukungan dan komitmen bersama dalam menjalankan amanah lembaga.

Dalam sambutannya, Ketua BAZNAS Provinsi Sumatera Barat menegaskan bahwa jabatan yang diemban merupakan amanah besar yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab, integritas, dan profesionalisme. Ia berharap para pejabat yang dilantik dapat melaksanakan tugas sesuai dengan ketentuan serta memberikan kontribusi nyata bagi penguatan kelembagaan BAZNAS.

Sementara itu, Wakil Ketua I BAZNAS Provinsi Sumatera Barat dalam pesannya menyampaikan harapan agar para pejabat yang telah ditunjuk mampu mendedikasikan diri dengan lebih baik untuk kemajuan BAZNAS Provinsi Sumatera Barat. Menurutnya, sinergi, komitmen, dan loyalitas seluruh unsur pelaksana menjadi kunci utama dalam mewujudkan pengelolaan zakat yang amanah, transparan, dan berdampak luas bagi masyarakat.

Pelantikan ini diharapkan dapat menjadi momentum peningkatan kinerja organisasi serta memperkuat peran BAZNAS Provinsi Sumatera Barat sebagai lembaga resmi pengelola zakat yang profesional dan terpercaya.


#Kontributor: FM & TRS
#Editor: RQ

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat